MASYARAKAT DIHIMBAU PERSIAPKAN KEBUTUHAN SEBELUM MELAKUKAN PERJALANAN
Pekanbaru, riautelevisi.com- Bagi masyarakat yang akan melakukan perjalanan ataupun berlibur pada saat libur natal dan tahun baru untuk terlebih dahulu mempersiapkan kebutuhan dan kesiapan sebelum melakukan perjalanan.
Anggota Komisi III DPRD Pekanbaru Zulkarnain, menghimbau masyarakat yang akan melakukan perjalanan liburan di moment Natal dan Tahun Baru ini untuk selalu berhati-hati dimanapun berada. Dirinya menghimbau agar para pengendara mempersiapkan seluruh kebutuhan dan kesiapan kendaraan sebelum melakukan perjalanan jauh. Dirinya berharap agar perjalanan liburan masyarakat bisa selamat baik pergi maupun kembali ke Kota Pekanbaru.
Ia juga menghimbau agar aparat pengamanan untuk selalu siap siaga dan sigap dalam mengamankan semua titik, terutama ditempat yang rawan kecelakaan. (MS)
Berita Terkait :
- PPK SE-ROHIL DIBERIKAN BIMBINGAN PENGELOLAAN DAN DISTRIBUSI LOGISTIK
- HEARING KOMISI II DENGAN BAPENDA, PENCAPAIAN PAD 2023 MENINGKAT
- EXPLORE MERANTI, YUK KUNJUNGI NUANSA WISATA ADAT DAN BUDAYA ASLI SERTA MIE SAGU - DETAK RIAU MALAM
- DISDIK PEKANBARU LAKUKAN EVALUASI AKHIR TAHUN
- EXPLORE MERANTI, YUK KUNJUNGI NUANSA WISATA ADAT DAN BUDAYA ASLI SERTA MIE SAGU - DETAK MELAYU
Komentar Via Facebook :